Selasa, 25 Agustus 2015

Get in your folks!

Terima kasih, kalian telah membuka bagian ini, membacanya dengan santai dan Open mind without bad attitude. Pertama saya haturkan puji dan syukur atas rahmat dan segala pemberian nikmat dari Allah SWT, Dzat tunggal pencipta alam semesta serta pembimbing sempurna bagi hidup manusia, Nabi kita Muhammad SAW.

VolcanosZine adalah media yang bersifat terbuka dan bermaksud untuk mewadahi kreatifitas manusia secara umum, khususnya dalam bidang music, budaya dan komunitas, baik dalam ruang lingkup majority ataupun minority. Tujuan awal dari peluncuran media ini adalah sebagai alat pertukaran informasi, promosi dan ajang keterbukaan dalam pemikiran.

Alhamdulilah, edisi pertama ini telah terbit, dengan berbagai proses yang panjang dan melelahkan, kami berharap agar semuanya lancar dan bisa membangun respons positif terhadap isi media ini serta bisa memberikan hal yang solutif bagi perkembangan karya kita yang muncul baik yang sudah terpromosikan dan yang belum terpromosikan.

Kami sebagai manusia yang berproses bagian dari redaksi VolcanosZine ini, menerima dengan seluas-luasnya informasi, saran dan kritik dari kalian agar semuanya tetap dalam tujuan yang positif bagi kita semuanya, terima kasih….[]

 VolcanosCorp

Senin, 30 Desember 2013

Interview with SEREIGNOS (Kediri Black Metal Force)



December 15, 2013 @ gedung golkar Jepara Central Java
photograp by Harris @ Aam
+VolcanosCorp - JF1: Hai, bisakah kamu menceritakan sejarah awal terbentuknya band kalian hingga sekarang?
SEREIGNOS: Sereignos dibentuk pada tahun 1998 dalam komunitas Dhoho Satan Mass di kota Kediri Jawa Timur, dengan formasi awal adalah: Erwin (voc) - Swar (gtr) - Oky (gtr) - Hermawan (bss) - Anggik (drm), pada tahun 2005 Sereignos pernah vakum selama hampir tujuh tahun hingga pertengahan 2011 Sereignos berdiri lagi dengan formasi baru dan semuanya member baru: Yudiagusta (voc) - Nithael (gtr) - Midgrad (gtr) - Herfagre (bss) - Chaldeon (drm). Dan masih eksis sampai sekarang

Jumat, 27 Desember 2013

A Curious Vonich Siap Dengan Debut Mini Album


+VolcanosCorp - Skena hardcore punk Bogor sedang pada masa subur–suburnya, karena banyak sekali band dari kota ini yang merilis EP atau Full Album nya. Dan tidak ketinggalan band yang cukup mengkilap namanya di tahun 2013 yaitu A Courious Voynich. Mereka akan menelurkan debut EP nya yang akan dirilis oleh Hujan! Rekords.

Band yang diotaki oleh dua orang lama di skena hardcore punk kota hujan yaitu Gustmar Helmy dan Dito Budrianto. Menariknya adalah rilisan fisik perdana dari Hujan! Rekords. Yang diketahui bahwa sebelumnya Hujan! Rekords adalah sebuah netlabel (label digital.Red).

Senin, 04 November 2013

Interview Vallendusk


Saya rasa tidak terlalu berlebihan jika mengatakan kalau debut album Vallendusk – Black Clouds Gathering adalah salah satu rilisan black metal lokal terbaik di tahun ini. Hal keren lainnya dari Vallendusk adalah mereka juga memberikan sesuatu yang berbeda bagi skena black metal lokal, yaitu dengan menjadi salah satu band yang memainkan atmospheric black metal/post black metal.Sebuah sub genre yang sangat jarang diusung oleh band-band lokal yang para kebanyakan dari para pelakunya terlalu sibuk memperdebatkan apakah black metal harus Satanist atau tidak, serta terlalu sibuk mencetak sticker dan merch tanpa pernah sibuk menghasilkan sebuah rilisan yang baik.